Minggu, 10 Juni 2012

Kamis, 12 Januari 2012

observasi masjid Al-Mukhlisin

Masjid Al- Mukhlisin
Alamat: Komp. Griya Handayani Sukajadi Km. 14
            RT/RW                        : 044/ 015
            Desa/ Kel.        : Sukajadi
            Kecamatan       : Talang Kelapa
            Kab./ Kota       : Banyuasin



A.  Deskripsi Umum: Masjid Al-mukhlisin dibangun pada tahun 1990an. Pembangunan dilakukan bertahap sampai pada saat ini dengan bantuan dari penduduk sekitar.  Luas bangunan masjid diperkirakan (  ) dan memiliki halaman yang cukup luas yang bisa ditanami pohon dan sebagian halaman telah diplester semen. Masjid ini memiliki tiga pintu utama, pintu pertama dan kedua terletak di sebelah kiri dan kanan masjid sedangkan pintu ketiga terletak di belakang masjid. Pintu pertama dan kedua langsung berhadapan dengan pinggir jalan dan pintu ketiga dapat langsung menuju tempat pengambilan wudhu. Disetiap pintu memiliki tiga jendela sebelah kanan dan tiga jendela di sebelah kiri. Jadi jumlah totalnya memiliki delapanbelas jendela dan dicat bewarna kuning dan berukiran nama Allah disebelah kanan dan sebelah kiri berukir Muhammad. Lantai masjid telah disemen marmer bewarna putih, dinding dicat dengan warna hijau dibagian bawah sampai 100 cm sedangkan bagian atas dicat bewarna putih. Di dalam masjid terdapat empat tiang yang menjaga kekokohan masjid, sedangkan ambal sab bewarna hijua untuk bagian depan atau sab laki-laki dan sab perempuan bewarna merah. Di dalam masjid telah terdapat enam buah kipas agar pengunjung tidak merasa gerak saat beraktivitas. di dalam masjid mimbar terletak di bagian depan tepat diposisi tengah. Dan lambang kebesaran masjid berbentuk bulat dan pada tengahnya bertulis huruf Arab “Allah”. Pada halaman masjid ada yang diplester hal itu untuk menambah lahan sab apabila saat bulan suci Ramadhan dan shalat hari raya pengunjung bisa memanfaatkannya sebagai lahan tambahan. Pada lahan yang masih bisa ditamani oleh pohon telah terdapat pohon-pohon semacam pakis yang tumbuh subur terletak di sudut-sudut, tengah, depan dan belakang masjid. Beduk azanpun sangat apik terletak di dekat pintu masjid. Tempat wudhu terletak dibelakang masjid dan memiliki lima belas keran yang langsung terhubung ke pipa saluran air, wc pun sangat terjaga kebersihannya yang berjumlah dua wc yang dapat digunakan untuk pria dan wanita. Disekeliling masjid telah diberi batas suci dan dipagar bagian dalam untuk membatasi dan menjaga kebersihan masjid pada bagian luar masjid diberi pagar besi setinggi 100cm dan bewarna merah marun. Warna masjid sangat idientik dengan warna hijau.

B.   Manajemen Masjid
·         Kepengurusan
Berikut susunan kepengurusan masjid Al- Mukhlisin periode 11 Juni 2011 S.D 11 Juni 2013
1.      Perlindungan:
          - KUA Kecamatan Talang Kelapa
          - Lurah Kelurahan Sukajadi
         - P3N Kelurahan Sukajadi
         - RW 15 Kelurahan Sukajadi
         - RT 42, 43, 44, 45, 83, 84, 85
         Griya Handayani
2. Penasehat:
         - Drs. H. Surdi Cik Abad
         - M. Toyib, AH, S.Pd
         - Makmun Tahto
         - Sirojuddin, M.Si
         - H. Wahab
         - H. Sudiono
3. Pengurus Harian:
Ketua                                                                                 : M. Soleh
Wakil Ketua                                                                       : Yanto Dahlan
Sekretaris                                                                           : Sunder Ahmad, S.Ag
Wakil Sekretaris                                                                 : Paryana
Bendahara                                                                         : Radinal Achmadsyah 
Bidang-bidang
1.      Ketua bidang Idarah/ Pengelola
Koordinator                                                                       - Sofian Efendi
1.1.Seksi Perencana                                                                       - M. Manaf
1.2.Seksi Dokumentasi                                                     
Koordinator                                                                 - Hasrul Fuad, M.Si
Anggota                                                                       - Ir. Bambang Irawan
1.3.Seksi Penerangan/ Listrik
Koordinator                                                                 - Radi
Anggota                                                                       - Firdaus
2.      Ketua Bidang Imarah/ Memakmurkan Masjid
Koordinator                                                                 - Kosim Jago
2.1.Seksi Peribadatan
Koordinator                                                                 - H.M. Rosyad Mery
Anggota                                                                       - Abu Bakar
-    Muhtar Edi
-    Amir Hamzah
-    JKgs. Badaruddin
2.2.Seksi Pendidikan/ Keterampilan
Koordinator                                                                 - Amiruddin BA
-    Drs. Budiyanto
2.3.Seksi PHBI dan Da’wah
Koordinator                                                                 - Abu Bakar
Anggota                                                                       - Eldin. SE
-    Chairil
-    Wirham
-    Nuryanto. M.Kes
-    A. Ridwan
2.4.Seksi Kemasyarakatan
Koordinator                                                                 - Dadang Afriadi, Msi
-    Mdrohim
-    Tinos Alfian. SH
-    Halian
2.5.Seksi Sholat Jum’at
Koordinator                                                                 - Ismail
            Anggota                                                                       - Ridwan AB
-    Irfan
-    Waluyo
-    M. Toyib
-    Zuhaili
-    Suhardin
2.6.Seksi Persatuan Amal Kematian (PAKAM)                 - M. Toyib, AH. S.Pd
2.7.Seksi Pengajian Ibu-Ibu                                                           - Ibu-Ibu Masjid Al- Mukhlisin
2.8.Seksi Pengajaran TK TPA                                            - Nani M. Toyib, AH. S.Pd
3.      Ketua Bidang Ri’ayah/ Pembangunan
Koordinator                                                                 - H. Ibrahim Hasan
Anggota                                                                       - Ahmad Densi SE
-    Herli
3.1.Seksi Keamanan
Koordinator                                                                 - Raden Ujang
Anggota                                                                       - Aruji Anang
3.2.Seksi Pemeliharaan dan Kebersihan
Koordinator                                                                 - M. Toyib
Anggota                                                                       - Ngadul
-    Safril
3.3.Seksi Peralatan dan Perlengkapan
Koordinator                                                                 - sastra Matcik
Anggota                                                                       - Lion Abu
-    Salam S.Pd
-    Muzlan
-    Pepen Efendi
-    Edi Sutan Marajo
4.      Ketua Bidang Perpustakaan
Koordinator                                                                 - Adi Wijaya
Anggota                                                                       - Seluruh Anggota Remaja Masjid
5.      Ketua Bidang Remaja Masjid
Koordinator                                                                 - Didin Ariansyah
Anggota                                                                       - Wahyu Wibowo
-    Seluruh Remaja Masjid

·         Keuangan
Ø  Sumber Keuangan
Sumber keuangan Masjid Al Mukhlisin didapat dari infak yang diberikan oleh penduduk sekitar. Jumlah pastinya tidak dapat dikisarkan karena berubah setiap hari. Tetapi infak akan lebih banyak pada bulan suci Ramadhan. Dan infak yang diberikan oleh penduduk sekitar selalu berupa uang bukan berbentuk barang-barang. Apabila melakukan acara-acara besar penduduk akan mengeluarkan sumbangan seikhlasnya yang diambil dari RT ke RT oleh petugas masjid yang diwakilkan oleh remaja masjid, sumbangan juga boleh berupa makanan dan minuman sebagai konsumsi acara.
Pengeluaran masjid rutinnya dilakukan atas pembayaran rekening listrik dan pembayaran air bersih PAM, selanjutnya pengeluaran perlengkapan masjid serta biaya-biaya tak terduga saat melakukan kegiatan ataupun acara-acara besar Islam.
Ø  Saldo kas terhitung tanggal 29 Desember 2011
Laporan Keuangan masjid Al- Mukhlisin
No.
Tanggal
Uraian
Penerima
Pengeluaran

23-Des-11
Saldo kas masjid jum'at lalu
Rp44.584.008

1.
23-Des-11
hasil celengan jum'at
Rp     505.000

2.
23-Des-11
biaya kebersihan masjid

Rp70.000
3.
23-Des-11
biaya fotokopi persiapan rapat tahunan

Rp13.000
4.
23-Des-11
biaya keperluan solat jum'at

Rp50.000
5.
25-Des-11
Biaya keperluan masjid

Rp45.000
6.
27-Des-11
bayat rekening listrik bulan desember

Rp136.200



Rp45.089.008
Rp314.200


saldo akhir
Rp44.774.008


                                                                                                            Sukajadi, 29 Desember 2011

                                                                                                                        TTD. Bendahara
C.  Kegiatan
· Pengajian dan Robana
Kegiatan ini telah dimulai dari awal berdirinya masjid Al-Mukhlisin, pada awalnya kegiatan ini bertujuan mengajarkan ibu-ibu yang belum bisa mengaji dan sholat. Dahulu kegiatan dilakukan dari rumah ke kerumah peserta pengajian. Akan tetapi saat ini kegiatan ini dilakukan di masjid pada setiap hari sabtu pukul 15.00 wib. Saat ini telah ada sekitar tiga puluh ibu-ibu yang mengikuti pengajian dan seringkali diundang di masjid-masjid yang lain. Kegiatan pengajian ini di ketuai oleh Ibu Rukayah selaku warga Komplek Handayani. Pada bulan suci Ramadhan ibu-ibu pengajian akan melakukan kegiatan pengajian pada sore hari pukul 15.00 wib. Selain pengajian ibu-ibu ini uga melakukan robana, apabila ada acara-acara besar Islam ibu-ibu robana akan menyumbangkan keahlian yang menghiburkan ini. Seringkali ibu-ibu robana ini diundang saat ada acara syukuran di rumah-rumah warga.
Untuk bapak-bapak akan dilakukan kegiatan shaering keagamaan dan pengetahuan umum lainnya, akan tetapi kegiatan ini baru berupa rencana yang apabila terlaksana akan dilakukan pada minggu ketiga setiap bulannya dan akan memanggil ustatd dari luar komplek.



·    TPA
TPA di masjid AL-Mukhlisin diikuti oleh hampir seluruh anak-anak berusia lima tahun sampai SMA yang ada di Komplek Handayani. Kegiatan ini dilakukan pada pagi hari pukul 10.00 wib dan sore hari pukul 15.00 wib. Kegiatan ini bukan hanya mengajar pengajian pada anak-anak tetapi juga doa’-do’a pendek dan solat berjama’ah. Anak-anak TPA juga seringkali diikutkan pada saat acara hari besar Islam. Pengajian anak-anak saat ini diketuai oleh Ibu Daryanti. Pada bulan suci Ramadhan akan dilakukan tadarus bersama yang juga diikuti oleh seluruh remaja-remaja komplek Handayani. Kegiatan tadarus dilakukan sehabis shalat subuh.
·         Remaja Masjid
Pada bulan Juli tahun lalu telah dilakukan pembentukan remaja masjid periode yang 2011/2013. Ikatan Remaja Masjid ini diketuai oleh Didin Radiansyah dan telah menunjukan kekompakannya saat mensukseskan acara-acara besar Islam seperti acara Nuzul Qur’an dan Peringatan 1 Muharam. Saat ini pengurusan masjid dilakukan oleh remaja-remaja masjid seperti pengurusan air wudhu, kebersihan masjid dan azan pada waktu shalat. Rapat anggota remaja dilakukan pada minggu kedua setiap bulannya pada pukul 19.00 wib. Kegiatan rapat ini bertujuan untuk mengikat tali persaudaraan antara remaja masjid dan membahas kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan selanjutnya. Pada acara-acara besar semua kegiatan dilakukan oleh remaja masjid atas kendali ketua pengurus masjid, jadi remaja masjid berperan aktif dalam setiap kegiatan. Pada saat menyambut acara besar Islam, Ikatan Remaja Masjid juga melakukan acara perlombaan-perlombaan yang diperuntukan untuk bapak-bapak dan anak-anak TPA.

D.  Sambutan Masyarakat
Jumlah penduduk komplek handayani sekitar seribu kepala keluarga yang terbagi atas lima ketua rukun tetangga. Sambutan masyarakan akan kegiatan yang dilakukan masjid sungguh sangat baik, ini terlihat dari pembenahan masjid tiap tahunnya yang dilakukan atas pendapatan infak warga sekitar. Saat dilakukan acara-acara besar agama banyak penduduk yang menyempatkan hadir dari kalangan bapak-bapak pemuka agama hingga ibu-ibu dan anak-anak warga sekitar mengikuti acara hingga selesai, tidak hanya itu masyarakat sekitar juga memberikan sumbangan-sumbangan berupa makanan ringan dan air minum juga berupa uang. Sambutan yang baik juga terlihat dari percayanya orang tua anak-anak yang menitipkan anaknya untuk diajarkan mengaji di TPA masjid. Saat melakukan shalat banyak terlihat anak-anak TPA yang shalat berjamaah serta pengurus masjid dan ada pula warga sekitar, walaupun warga sekitar tidak sebanyak saat bulan Ramadhan. Pada bulan Ramadhan ibu-ibu akan bergantian memberikan makan berbuka dan sahur pada petugas yang berada di masjid.





E.   Penutup
·    Analisa
Kemajuan masjid sangat bergantung pada warga sekitar yang menempati daerah masjid itu dibangun. Apabila warga sekitar bersikap acuh maka masjid tersebut tidak akan maju dan mengalami perubahan, sebaliknya apabila masyarakat itu ekspresif maka masjid itu akan mengalami perkembangan yang hasilnya akan dinikmati oleh penduduk yang menggunakannya. Manajemen masjid juga harus jelas dan tidak tertutup, sehingga tidak terjadi kecurangan yang dapat merugikan masjid itu. Semua anggota yang bertanggung jawab juga harus melakukan kewajiban yang telah diberikan padanya. Kegiatan masjid juga harus diperbanyak agar eksistensi masjid dapat terdengar dan menjamin kelangsungannya. Masjid sangatkah berguna pada umat Muslim karena itulah tempat melakukan aktivitas keagamaan dan menunjukan kepercayaan yang dipeluk oleh masyarakat sekitar.

Senin, 28 November 2011

top ten gilrs

inilah keluarga besar TOP TEN GILRS perpustakaan B
kebersamaan ini jangan cepat berlalu meskipun hujan badai, puting beliung, kayu lapuk oleh sinar matahari tak akan mampu memecahkan persahabatan kami :). ada suku jawa, komering, tanjung batu, padang rancak bana, palembang asli, dan saya tongtong tionghua. tetapi kami tetap menjunjung Bhineka Tunggal Ika. INDONESIA BISA!